Sunday, August 21, 2016

Martabak Kebab Ayam (Chicken Kebab)


Bahan          :
Ø  1 sdm bumbu gulai siap pakai
Ø  1 sdm youghurt tawar
Ø  2 sdm mentega/margarin, cairkan
Ø  1 potong dada ayam tanpa tulang
Ø  1 sdm air jeruk nipis
Ø  8 butir telur bebek
Ø  3 batang daun bawang, iris halus.
Ø  50 gram bawang bombai, cincang halus
Ø  ½ sdt merica bubuk
Ø  24 lembar kulit lumpia siap pakai
Ø  Minyak goreng
Cara Membuat       :
Ø  Kebab Ayam : campur bumbu gulai, youghrut, mentega cair, dan air jeruk nipis. Lumuri daging ayam dengan bumbu youghrut, tempatkan dalam wadah tahan panas, diamkan selama ±1 jam (dalam lemari es)
Ø  Pangang ayam berbumbu dalam oven sambil dibalik-balik hingga kecoklatan dan matang. Angkat, setelah dingin, iris tipis kecil-kecil, sisihkan.
Ø  Campur telur, daun bawang, bawang bombay, daging ayam, tambahkan merica bubuk, aduk rata.
Ø  Ambil selembar kulit lumpia, beri bahan isi, lipat menyerupai amplop. Panaskan minyak goreng dalam wajan dadar, goreng martabak hingga kuning kecoklatan kedua sisinya,tiriskan.

Ø  sajikan



No comments:

Post a Comment